Ekonomi indonesia & Analisis.



Assalammualaiku wr. Wb

Alhamdulillahirobbil’alamin, segala puji bagi Allah Tuhan seluruh alam, dengan limpahan karunia dan nikmat yang Dia berikan kita masih di beri kesempatan untuk dapat belajar dan menimba ilmu untuk bekal hidup kita.

Mari kita mulai pembahasan ya teman-teman,

Apakah anda tahu apa itu Ekonomi?, mungkin kata ekonomi sudah tidak menjadi hal yang asing di telinga kita ya, ketika kita berbicara uang jajan sekolah kita itu juga terkait dengan perbincangan ekonomi, jadi sebenarnya pengertian dari ekonomi itu sebenarnya luas tidak hanya di definisikan satu pengertian saja, tetapi berbagai hal kehidupan kita pun itu tidak terlepas dari kegiatan ekonomi bukan, ketika kita belajar ekonomi kita di tuntut untuk dapat memahami hal-hal di sekeliling kita, mulai dari sumber daya alam, barang dan jasa, jalan dan pendidikan, kesehatan dan banyak hal yang berkaitan dengan kebutuhan manusia itu juga masuk di dalam pembahasan ekonomi, sehingga ekonomi bisa di artikan sebagai suatu pilihan.

Secara umum menurut buku yang saya baca mulai dari ekonomi konvensional dan ekonomi islam, ekonomi dapat di artikan sebagai ilmu pengetahuan yang memanfaatkan sumber daya yang terbatan untuk mencukupi kebutuhan- kebutuhan hidup manusia. Tetapi jika di buku ekonomi konvensional itu berkaitan pemanfaatan sumber daya terbatas untuk memenuhi keinginan manusia yang tidak terbatas, jika dari analisis yang saya amati sumber daya yang manusia kelola kalau di kaitkan dengan keinginan manusia maka sumber daya yang manusia manfaatkan itu sampai kapan pun tidak akan mencukupi keinginan, dikarnakan keinginan itu merupakan hal yang tidak akan ada ujungnya, tetapi jika kita kaitkan dengan kebutuhan manusia maka pemanfaatan sumber daya itu di manfaatkan hanya untuk memenuhi kebutuhan tidak memenuhi hasrat keinginan semata.

Baik teman-teman, kembali lagi kita bahas mengenai permasalahan ekonomi yang ada di tanah air tercinta ini. Mari kita ikut serta berpartisipasi untuk belajar berfikir kritis mengenai kebijakan-kebijakan pemerintah yang berkaitan dengan pembangunan ekonomi di indonesia ini, baik, teman-teman sekalian indonesia selama awal kemerdekaan Negara Republik indonesia tahun 1945 setelah itu pembangunan ekonomi indonesia belum mengalamin perkembangan, pada awal proses pembangunan ekonomi indonesia pemerintah menganut sistem ekonomi sosialis, karna mungkin pandangan pemerintah masyarakat indonesia merupakan masyarakat yang gotong royong dan mempunyai  hubungan sosial yang erat dan baik, dan lambat laun sistem ekonomi indonesia beralih ke sistem ekonomi campuran kalau lebih di kenal di indonesia adalah sistem ekonomi pancasila, dari awal penetapan sistem ekonomi pada kepemimpinan presiden soekarno mengambil sistem-sistem ekonomi dari barat dimana sistem ekonomi yang di terapkan di indonesia pada saat itu ialah sistem ekonomi kapitalis, dikarnakan tokoh yang menyetuskan teori-teori ekonomi yang di terapkan di indonesia ialah para orang-orang kapitalis “Barat”, dari awal penetapan sistem ekonomi pada zaman soekarno sampai saat ini pun belum bisa membawa kesejahteraan masyarakat indonesia ke tingkat yang tercukupi. 

Artinya apa?, teori ekonomi dari tokoh ekonomi barat belum bisa membawa ekonomi indonesia ke tingkat kesejahteraan, sehingga bisa dikatakan teori kapitalis telah gagal atau belum mampu untuk menyelesaikan masalah perekonomian di indonesia, dalam rencananya untuk membrantas ketimpangan pendapatan, ketimpangan kemiskinan, di buktikan saat ini kemiskinan di indonesia masih berjumlah ratusan juta penduduk bahkan ribuan masyarakat berada dalam kondisi kemiskinan, dan ketimpangan pendapatan sudah jelas terlihat saat ini, orang-orang kaya yang mempunyai pendapatan menengah ke atas semakin asyiknya dengan diri mereka sendiri tanpa melihat dan memperdulikan pendapatan masyarakat yang mempunyai pendapatan yang pas-pasan bahkan tidak mencukupi untuk kebutuhan sehari- hari mereka, contohnya disini ialah para penguasa industri dan penguasaan sumber daya.


Di sini akan timbul pertanyaan mengapa jika teori tersebut sudah kita ketahui belum bisa mengatasi kemiskinan, ketimpangan, kenapa kita masih menggunakan teori-teori para orang-orang kapitalis itu?, memang suatu teori ekonomi yang diterapkan di negara barant lalu jika akan di terapkan di negara timur itu di butuhkan proses penyesuaian, karna kebudayaan, kebiasaan, keadaan masyarakat di setiap negara itu pasti berbeda, sehingga di butuhkan adanya penyesuaian teori ekonomi dengan keadaan masyarakat atau keadaan negara. indonesia merupakan negara yang jumlah penduduknya besar dan mayoritas penduduk indonesia memeluk agama islam, tetapi setelah saya amati masyarakat indonesia menganggap agama islam hanya mengatur tentang beribadah saja, tetapi imlementasi pengunaan nilai-nilai  islam itu sendiri belum di terapkan oleh kita. Sudah tergambar pada toko pemerintah pada saat ini, yang masih banyak terdapat ketidak jujuran dalam menjalankan amanahnya, jika kita mengikuti apa yang telah di contohkan Rosulullah dalam memimpin maka insyaallah akan mencapai pembangunan ekonomi yang cepat dan menjadikan perkembangan ekonomi yang pesat, maka dari itu kita butuh seorang pemimpin yang mempunyai dasar sidiq, amanah, fathonah dan tabliq, supaya mencapai kesejahteraan masyarakat.

 Maka di takutkan akan timbul islam hanya di definisikan sebagai identitas semata tanpa ada pengamalan secara keseluruhan, tetapi buka hanya itu karna  Allah Swt, telah berfirman di dalam surat Al-Baqarah Mauklah Agama Islam secara kaffah (Menyeluruh) artinya apa?, kita sebagai umat islam ketika menjalankan aktivitas, harus di landasi dengan nilai-nilai keislaman, ketika islam sudah ada di dalam jiwa seseorang pasti segala sesuatu kegiatan yang kita lakukan pasti akan baik, artinya jika hatinya sudah islam hati itu sudah Allah Swt beri cahaya di dalam hati itu sehingga tindakan seseorang akan terbimbing oleh nur Allah Swt yang ada dalam hati, yang di maksudkan menyeluruh yaitu mulai dari segi ekonomi, politik, sosial, dan seluruh kegiatan bedasarkan islam yang sudah Allah turunkan kepada Nabi Muhammad Saw.

 ekonomi islam merupakan ekonomi yang berasal dari islam itu sendiri, artinya ketikan islam itu turun kepada Nabi Muhammad Saw ekonomi itu ada di dalamnya, dan ketika Nabi Muhammad Saw masih berada di mekah untuk menyebar luaskan ajaran islam, ketika itu dakwah di mekah terhambat dikarnakan di persulit oleh orang Qurais dan susku lain di mekah sehingga Nabi Muhammad menerima wahyu untuk berhijrah kemadinah, nah di madinah itulah ekonomi islam berkembang pesat pada saat Rasulullah menjadi pemimpin di madinah, dan di dalam Al-Qur’an dan hadis pun sudah ada anjuran atau aturan mengenai transaksi jual beli dan sangkut pautnya dengan ekonomi sesuai dengan islam, seharusnya kita tidak berpaling dari pengetahuan yang sudah pasti kebenaranya yaitu ekonomi yang mempunyai landasan Al-Qur’an dan Hadis yang menganjurkan untuk mememrangi kemiskinan, kefakiran dan segala hal ketidak adilan.

Mari kita tingkatkan pengetahuan kita tentang ekonomi yang sudah Nabi Muhammad jalankan pada masa kepemimpinanya supaya negara kita menjadi negara yang damai, sejahtera, tercukupi dan di Rahmati Allah Swt (Madani).

Maaf jika ada kata-kata yang salah atau kurang berkenan di hati pembaca, saya menerima kritikan dengan lapang dada karna tulisan ini semata-mata hanya untuk mengasah kemapuan saya tentang pengetahuan ekonomi, dan tulisan ini masih dalam proses perbaikan, dan saya mengharapkan masukan dari pembaca.

Wasalammualaikum wr. Wb.



Next Post Previous Post